Syarat Pinjam Uang di Bank BRI

Syarat pinjam uang di Bank BRI menjadi salah satu hal penting yang wajib di perhatikan oleh calon kreditur.

Persyaratan tersebut menjadi kunci utama yang menentukan kelancaran dan keberhasilan nasabah dalam melakukan pengajuan pinjaman di bank.

Dalam proses pengajuan, nasabah di tuntut untuk menyiapkan segala persyaratan, baik dari segi persyaratan umum maupun dokumen pendukung.

Dimana semua syarat tersebut sudah menjadi ketentuan yang telah di tetapkan oleh pihak bank BRI.

Sebagai nasabah tentu harus bisa memenuhi semuanya agar proses pengajuan berjalan dengan lancar tanpa ada kendala.

Dengan begitu proses pengajuan pinjaman di bank BRI bisa segera di proses dan uang bisa cepat cair.

Begitu juga sebaliknya, jika salah satu persyaratan tidak terpenuhi maka proses pengajuan menjadi terhambat atau bahkan tidak di proses.

Maka dari itu, bagi yang ada rencana ambil pinjaman uang di bank BRI dan ingin proses pengajuannya bisa di proses dan cepat acc, silahkan perhatikan informasi berikut ini sampai selesai.

Syarat Pinjam Uang di Bank BRI

Syarat Pinjam Uang di Bank BRI Agara Cepat di ACC
Syarat Pinjam Uang di Bank BRI Agara Cepat di ACC

Pertumbuhan ekonomi masyarakat di Indonesia dari hari ke hari terus mengalami peningkatan,

Hal itu membuat mereka terus berjuang dan berusaha untuk bisa memenuhi semua kebutuhannya.

Agar dapat merubah itu semua, mereka mencoba terus berupaya untuk mengembangkan usaha atau bisnis yang sedang dijalaninya.

Dalam melakukan pengembangan usahanya, problem atau masalah utamanya itu terdapat pada segi modal.

Tapi sekarang kalian jangan khawatir, pasalnya bank BRI turut hadir mensupport para pelaku UMKM yang sedang butuh modal untuk keperluan usaha.

Banyak produk kredit yang disediakan oleh bank BRI, sehingga nasabah dapat memilih sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga: 4 Cara Transfer BCA Ke BRI, Limit dan Biaya Terbaru

Proses pengajuan yang mudah, membuat banyak orang tertarik untuk mengajukan kredit di bank BRI.

Selain itu suku bung, plafon dan tenor yang diberikan cukup bervariasi bisa disesuaikan dengan kebutuhan serta kemampuan calon kreditur.

Bahkan bank BRI juga menghadirkan layanan kredit tanpa agunan (jaminan) atau dikenal dengan KTA BRI.

Dengan produk tersebut calon kreditur tidak perlu menyiapkan agunan lagi seperti BPK atau sertifikat.

Biasanya produk KTA tersebut kekurangannya yaitu plafon yang diberikan tidak bisa besar.

Berbeda dengan kredit yang menggunakan jaminan, namun tergantung nilai barang yang dijaminkan.

Syarat Pinjam Uang di Bank BRI Tanpa Jaminan

Dari pembahasan diatas mungkin kalian penasaran dengan apa saja persyaratan yang dibutuhkan ketika ingin pinjamn uang tanpa jaminan.

Seperti yang kita tahu bahwa bank BRI menyediakan berbagai macam kredit atau pinjaman yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan nasabah.

Teruntuk nasabah yang tertarik untuk menggunakan kredit tanpa agunan BRI kami sarankan untuk memilih produk Briguna Karya.

Briguna Karya merupakan fasilitas kredit tanpa agunan yang diberikan untuk calon kreditur yang memiliki penghasilan tetap.

Fasilitas kredit di dalamnya dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan seperti, pembelian barang, pebaikan rumah, keperluan pendidikan, pengobatan dan masih banyak lagi.

Besaran limit yang diberikan juga tidak terbatas, tapi pihak bank akan melakukan survey untuk memastikan kemampuan calon debitur.

Tenor yang diberikan juga cukup panjang sampai dengan 180 bulan atau 15 tahun.

Buat yang tertarik untuk mengajukan pinjaman Briguna Karya, dibawah ini merupakan persyaratan yang dibutuhkan:

  1. Kartu Identitas (KTP, KK dan NPWP)
  2. Minimal berusia 21 tahun
  3. SK Pengangkatan Pertama dan Terakhir
  4. Slip gaji
  5. FC Buku tabungan BRI
  6. Pas foto suami istri (bagi yang sudah menikah)
  7. Surat rekomendasi dari atasan
  8. Mengisi form pengajuan pinjaman di bank BRI.

Dilihat dari syarat pinjam uang di bank BRI diatas, tidak sembarang orang bisa mendapatkan jumlah pinjaman yang besar.

Tapi tidak ada salahnya jika kamu mencoba mengajukan pinjaman besar dan usahakan sesuaikan dengan kemampuanmu.

Baca Juga: 4+ Cara Pinjam Uang 10 Juta di Bank BRI, Syarat dan Angsuran

Syarat Pinjam Uang Di Bank BRI Jaminan BPKB Kendaraan

Syarat Pinjam Uang Di Bank BRI Jaminan BPKB
Syarat Pinjam Uang Di Bank BRI Jaminan BPKB

Dalam proses pengajuan pinjaman di bank BRI, calon debitur ada yang harus memberikan agunan berupa BPKB sebagai jaminan.

Meskipun bank BRI menyediakan fasilitas kredit tanpa agunan, tapi tidak sembarang orang dapat menggunakannya.

Apalagi calon debitur membutuhkan dana yang cukup besar, maka diwajibkan memberikan agunan berupa BPKB motor atau mobil.

Dengan adanya jaminan tersebut, pihak bank dapat memproses pengajuan pinjaman dengan cepat.

Tapi perlu di perhatikan bahwa bank juga akan melihat value atau nilai barang yang di jaminkan.

Sebelum di setujui, pihak bank akan melakukan survey terlebih dahulu terkait kendaraan yang BPKB nya di jaminkan.

Dibawah ini syarat pengajuan pinjaman uang di bank BRI dengan jaminan BPKB kendaraan sebagai berikut:

  1. WNI
  2. Berusia minimal 21 tahun
  3. Nasabah bank BRI
  4. Melampirkan FC (KTP, KK dan Pas Foto)
  5. Melampirkan FC Slip Gaji (Karyawan / PNS)
  6. Menyiapkan Agunan (BPKB Asli)
  7. Mengisi form pengajuan kredit
  8. NPWP
  9. Melampirkan pas foto suami istri (jika sudah menikah).

Syarat Pinjam Uang Di Bank BRI Jaminan Sertifikat Tanah

Pengajuan pinjaman dengan menjaminkan sebuah sertifikat tentu saja bisa dilakukan oleh semua orang.

Apalagi harga tanah atau bangunan saat ini cukup tinggi, dari pada di jual mending dijadikan jaminan di bank untuk mendapatkan uang.

Nantinya uang hasil pinjaman tersebut bisa digunakan untuk modal usaha atau hal lainnya.

Tapi perlu di ingat bahwa sertifikat tersebut masih harus di chek melalui sistem BI Cheking sebelum pengajuan disetujui.

Selain melampirkan sertifikat asli, calon debitur harus mempersiapkan beberapa syarat pinjam uang di bank BRI sebagai berikut:

  1. FC KK dan KTP
  2. Memiliki NPWP
  3. FC Buku Tabungan BRI
  4. Pas foto suami istri (bagi yang menikah)
  5. Melampirkan SHM / Hak Guna Bangunan
  6. Mengisi form pengajuan pinjaman
  7. Tidak punya kasus jelek kredit di bank indonesia
  8. Punya bisnis minimal 1 tahun
  9. Melampirkan surat izin usaha

Dengan melampirkan beberapa syarat pinjam uang di bank BRI diatas, proses pengajuan bisa berjalan dengan lancar dan pastinya mudah disetujui.

Tapi untuk lebih jelasnya, silahkan hubungi layanan call center BRI 1500017 untuk menanyakan lebih detail terkait syarat dan cara pengajuan pinjamannya.

Misal ingin lebih detail silahkan langsung datang ke kantor cabang bank BRI dan tanyakan langsung ke customer servicenya.

Demikian informasi yang bisa kami sampaikan terkait syarat pinjam di bank BRI baik dengan jaminan maupun tanpa jaminan.

Semoga bisa membantu calon debitur dalam proses pengajuan pinjaman di bank BRI.

Bagikan:

Tags:

Leave a Comment